Dandim Ingatkan Faktor Keamanan Pada Latgabgulbencal BPBD

    Dandim Ingatkan Faktor Keamanan Pada Latgabgulbencal BPBD
    BPBD Wonosobo bersama BPBD Temanggung dan Banjarnegara melaksanakan Latihan Gabungan Penanggulangan Bencana Alam (Latgulbencal). Acara dibuka oleh Bupati didampingi Forkopinda.

    BPBD Wonosobo bersama BPBD Temanggung dan Banjarnegara melaksanakan Latihan Gabungan Penanggulangan Bencana Alam (Latgulbencal). Acara dibuka oleh Bupati didampingi Forkopinda.  Juga dihadiri BPBD Jawa Tengah, Kalak BPBD kabupaten tetangga, instansi terkait lainnya bertempat di Taman Wisata Kalianget. (15/7/2022)

    Bupati Wonosobo dalam pembukaannya menyampaikan latihan Gabungan Penanggulangan Bencana, bertujuan meningkatkan kapasitas Relawan Penanggulangan Bencana Kabupaten Wonosobo, Temanggung, dan Banjarnegara ini.

    Saya menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada relawan yang memiliki jiwa sosial tinggi, sehingga atas inisiatif sendiri bergabung sebagai relawan dan bekerja tanpa pamrih tanpa memikirkan materi. Tidak semua orang mendapatkan panggilan jiwa.

    Latihan Gabungan Penanggulangan Bencana ini, selain sebagai ajang silaturahmi antar relawan, juga sebagai upaya peningkatan kapasitas relawan dalam penanggulangan bencana. Hendaknya pula Latihan Gabungan ini dapat menjadi sarana untuk meningkatkan komunikasi, koordinasi dan kolaborasi dalam penanganan bencana.

    Saat beramah tamah Dandim 0707/Wonosobo Letkol Inf Rahmat menyampaikan selamat melaksanakan latihan, semoga dengan latihan gabungan ini pasti banyak ilmu yang diperolehnya.  Apalagi latihan ini merupakan latihan gabungan sehingga bisa saling tugas informasi dan pengalaman sesama relawan.

    Tidak lupa diingatkan oleh Dandim dengan begitu padatnya jadwal latihan di lapangan ditambah cuaca kadang kurang mendukung maka faktor keamanan harus diutamakan.  Sebaik apapun latihan tersebut akan tetapi ada sedikit insiden maka latihan tersebut dinyatakan kurang berhasil.  Untuk itu koordinasi dan perencanaan yang matang sangatlah penting guna keberhasilan sebuah acara.

    wonosobo jateng latgabgulbencal
    Ahmad Ridho

    Ahmad Ridho

    Artikel Sebelumnya

    Kodim Wonosobo Bersama Instansi dan Masyarakat...

    Artikel Berikutnya

    Dandim Wonosobo Pimpin Ziarah Dalam Rangka...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pastikan Lancar, Polda Jateng Terapkan Pembatasan Kendaraan Barang Mulai Jumat
    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025
    Kodim 1710/Mimika Terima Wasev Bidang Bakti TNI TA 2024 Dari Sterad
    IKADIN Dorong Advokat Era Baru: Teknologi Jadi Kunci Layanan Hukum Modern
    BAZNAS Maros Serahkan Donasi Untuk Imam Masjid, Guru TPQ, dan Pengurus Rumah Ibadah di Lanud Sultan Hasanuddin

    Ikuti Kami